Education

Guna Pengoptimalan Pendidikan, Dispendik Sumenep Siapkan Anggaran Rp 64 Miliar

Mojokerto, Bidik – Dinas Pendidikan (Dispendik) Sumenep terus mengoptimalkan perbaikan dan pembangunan sekolah dengan mengalokasikan anggaran sebesar Rp 64 Miliar, Sabtu (13/1/2024).

“Foto salah satu sekolah di kabupaten sumenep (Dilansir dari Radar Sumenep)”

Agus Dwi Saputra menyatakan kepada Radar Sumenep bahwa program rehabilitasi dan pembangunan sekolah tahun ini cukup besar.

Dilansir dari Radar Sumenep, anggaran untuk jenjang Sekolah Dasar (SD) Rp 46 Miliar, untuk Sekolah Menengah Pertama (SMP) sebesar Rp 16 Miliar, dan sisanya untuk Taman Kanak-Kanak (TK) bermain.

”Prioritas utama rehab ruang kelas karena banyak ruang kelas yang membutuhkan percepatan perbaikan,” jelasnya.

Berdasarkan data pengajuan dari Kepala Sekolah, Agus menyampaikan kepada warta Radar Sumenep jumlah sekolah yang diajukan perbaikan tahun ini meningkat.

”Tahun ini memang mengupayakan optimalisasi sarana dan prasarana, terutama berupa ruang kelas dan toilet,” ungkapnya.

Untuk perbaikan ruang kelas tahun ini mencapai 80% dari total program. Sedangkan program yang dilaksanakan 2023 perbaikan kelas hanya 10% dari total program.

Kemudian Agus memperjelas lagi kepada Radar Sumenep bahwa hal tersebut sudah sesuai dengan petunjuk Bupati.

“Jadi, memang diminta memprioritaskan perbaikan ruang kelas. Dengan demikian, proses pembelajaran semakin nyaman,” tegasnya. (jtm)